Tentang Orang Yang Senang Pada Kegelapan
Salah satu bentuk riyadlah (latihan) jiwa yang lazim dijalankan oleh orang-orang baik masa lalu adalah menjalankan ibadah puasa, memaksa diri untuk duduk bersama orang-orang shalih dan membiasakan diri dzikir mengingat Allah untuk menetralkan hati dari toxin cinta dunia dan berdoa terus untuk menentramkan jiwa dari kegelisahaan yang tak perlu.
Salah satu doa yang diajarkan oleh Rasulullah adalah: "Wahai Dzat yang Maha Mengetahui atas segala apa yang ada dalam dada, keluarkankan hamba dari kegelapan (dhulumat) menuju terang (nur)".
Begitu pentingnya migrasi dari zona gelap ke zona terang, sampai Rasulullah mengajarkan doa ini. Selamat bagi yang sudah di zona terang, mari kita istiqamah di zona penuh ridla itu.
Mulailah hari ini dengan membuka mata dan membuka hati, berdzikir dengan lisan dan mengingat dengan kalbu, melangkah dengan kaki dan berangkat dengan jiwa menuju cahaya, Cahaya di atas cahaya.
Oleh Dr. KH. Ahmad Imam Mawardi
Posting Komentar untuk "Tentang Orang Yang Senang Pada Kegelapan"